Selasa, 08 Mei 2012

Operating sistem windows Vista

Cara Mudah Instal OS Windows Vista


Saat ini, OS (Operating System) yang biasa diinstal dan digunakan adalah Windows XP atau Windows Vista meskipun ada juga yang memakai Linux dan Macintosh. Dengan menginstal OS berarti memasukkan atau memberikan sistem operasi sebagai dasar mutlak agar dapat mengoperasikan komputer sesuai dengan fungsinya.
Cara penginstalan OS Microsoft Windows Vista terbilang cukup mudah jika dibandingkan dengan seri Windows 95, 98, Me dan Windows XP.
Namun, jika ada diantara kamu masih ada yang bingung untuk langkah-langkah penginstalan OS Windows Vista/takut salah, berikut ini akan aku beri proses langkah mudahnya :

1. Siapkan CD sistem operasi Windows Vista Original beserta nomor serinya.
2. Persiapkan semua driver setiap komponen yang ada di dalam komputer, misalnya driver motherboard, kartu grafis, LAN card, sound card, dll.
3. Lakukan konfigurasi setting setup BIOS untuk mengubah sistem drive awal booting pada komputer dengan cara mengubah 1st Boot Drive menjadi CD Room yang terdapat pada menu BIOS Features Setup. Pastikan pilih menu save dan exit setup untuk menyimpan perubahan konfigurasi yang sudah dilakukan.
4. Masukkan CD Windows Vista ke CD-Rom. Restart komputer tsb.

Proses Penginstalan Windows Vista
Saat CD OS mulai bekerja, GUI Windows Vista akan tampil di layar saat windows mengenal dan menonfigurasikan semua hardware yang digunakan oleh komputer.
a. Di halaman pertama, windows vista akan menanyakan bahasa yang ingin digunakan untuk windows beserta waktu, mata uang, dan lay out keyboard yang akan digunakan. Pastikan pilihan opsi [Indonesia] untuk menu drop down time and currency format dan keyboard atau input lay out. Opsi [English] untuk language to install harus dipilih karena versi bahasa indonesia belum tersedia. Lanjutkan dengan klik [Next].
b. Pilih dan klik tombol [Install now] untuk memulai proses instalasi.
c. Masukkan Product Key dari Windows Vista yang digunakan untuk instalasi OS ini. Kode produk ini biasanya terdapat pada bagian belakang boks CD atau DVD. Beri cek di depan opsi [Automatically activate Windows when i'm online]. Klik tombol [Next].
d. Terdapat jendela license terms. Beri cek [I accept the license terms]. Klik [Next].
e. Sekarang, kamu diberi pilihan instalasi windows dgn 2 pilihan, yaitu Upgrade dan Custom. Karena proses instalasi merupakan yang pertama kali dikomputer, klik [Custom Advanced].
f. Selanjutnya, akan diberi pilihan untuk memilih partisi harddisk yang akan digunakan untuk menginstalnya. Jika ingin memformat suatu partisi, pilih partisi tsb dgn kursor mouse, lalu klik opsi [Drive option (Advanced)] dan klik [Format]. Di opsi [Drive option (Advanced)] terdapat menu untuk membuat atau menghapus partisi pada harddisk. Klik [Next].
g. Proses instalasi berlangsung agak lama, tergantung pada spesifikasi komponen komputer yang digunakan.
h. Setelah selesai, saatnya membuat user name untuk pertama kalinya.
i. Di jendela selanjutnya, buat nama komputer dan pemilihan wallpaper yang diinginkan oleh pengguna komputer. Lalu klik [Next].
j. Di jendela ini, langkah untuk menentukan tingkat keamanan Windows Vista yang digunakan sesuai keinginan pengguna komputer. Sebaiknya pilih [User recommended settings]
k. Jendela terakhir, digunakan untuk mengatur dan menentukan zona waktu, hari, tanggal dan waktu. Gunakan GMT +7 bagi yang berada di zona waktu Indonesia Barat, GMT +8 Indonesia Tengah, GMT +9 Indonesia Timur. Untuk tanggal dan jam, masukkan waktu teraktual diikuti klik [Next].
l. Selamat. Terdapat ucapan Thank you. Klik tombol [Start] untuk memulai menjalankan aplikasi windows vista.
m. Windows akan memeriksa konfigurasi sistem komputer. Proses ini membutuhkan waktu beberapa menit.
n. Setelah konfigurasi selesai, Vista meminta password yang telah dibuat pada saat proses penginstalan pada langkah h. Setelah password diterima oleh vista dengan benar, windows vista sudah menjadi sistem operasi dalam komputer.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls